Smart Blance
Smart Balance adalah suatu alat transportasi jarak dekat dimana
kita menggunakannya sambil berdiri dan mengontrol gerakan alat dengan kaki dan
keseimbangan tubuh kita. Alat ini menggunakan giroskop untuk membantu dalam
menyeimbangkannya. Smart karena alat ini sudah menggunakan teknologi pintar
dalam penerapannya, terutama untuk mekanisme pergerakan mesin didalam bannya. Alat
ini bisa dimainkan hingga 3 jam sampai baterai habis, setelah itu hanya dengan
di charge selama 2 jam, alat ini siap dimainkan lagi dengan jarak hingga 30 KM
atau lebih. Berat maksimum untuk memainkan alat ini adalah 100 KG dan minimum
20 KG. Sebenarnya bisa saja lebih dari 100 KG tapi akan mempengaruhi kinerja
motor dan bisa patah apabila dipaksakan, dan mengapa butuh minimal 20 KG juga
karena sensor juga membutuhkan berat minimum untuk mendeteksi pergerakan kaki. Alat
ini juga bisa mendaki maksimal dengan kemiringan hingga 30 derajat.
Prinsip Kerja Smart Balance
Smart
Balance roda dua menggunakan giroskop dan sensor percepatan untuk mengontrol
keseimbangan cerdas tergantung pada pusat gravitasi. Self Balancing skuter roda
dua juga menggunakan sistem servo-kontrol untuk menggerakkan motor secara
akurat. Hal ini seperti tubuh manusia, ketika Anda berdiri di Self Balancing
skuter roda dua, menggerakkan tubuh Anda maju atau mundur dan tenaga listrik
akan menggreakkan roda ke depan atau ke belakang untuk menjaga keseimbangan.
Bila Anda mengubah arah/berbelok, Anda harus memperlambat dan menggerakkan
tubuh Anda ke kiri atau kanan.
Built-in
inersia sistem stabilisasi dinamis menjaga arah maju dan mundur, bagaimanapun,
tidak dapat menjamin stabilitas kiri dan kanan. Ketika Anda menggunakan sendiri
Self Balancing skuter roda dua, silahkan menggeser berat badan Anda untuk
mengatasi gaya sentrifugal dan meningkatkan keamanan sementara
berputar/berbelok.
Referensi:
Printer 3D
Printer 3D adalah proses
pembuatan benda padat tiga dimensi dari sebuah desain secara digital menjadi
bentuk 3D yang tidak hanya
dapat dilihat tapi juga dipegang dan memiliki volume. Printer 3D dicapai
dengan menggunakan proses aditif, dimana sebuah obyek dibuat dengan meletakkan
lapisan yang berurut dari bahan.
Prinsip utama untuk
pencetakan 3D printer yaitu membutuhkan data yang berbentuk 3 dimensi juga atau yang
disebut dengan ‘data digital tiga dimensi’. Dalam dunia keteknikan biasa disebut
dengan CAD (Computer Aided Design). CAD merupakan aplikasi yang mampu menampilkan data dalam 3 dimensi.
Prinsip Kerja Printer 3D
Cara kerja mesin 3D printer secara umum terbagi pada 3 tahapan proses yaitu :
1.
Model objek 3D
Model Objek 3D dapat dibuat dengan menggunakan software khusus
untuk model desain 3D yang printernya mendukung contohnya seperti solidwork, catia, delcam dll.
2.
Proses Printing
Apabila desainnya sudah dibuat anda bisa langsung print di 3D printer. Kemudian proses pencetakan pun dimulai, lamanya proses
pencetakkan ini tergantung dari besar dan ukuran model. Proses printing
menggunakan prinsip dasar Additive Layer dengan rangkaian proses mesin membaca
rancangan 3D dan mulai menyusun lapisan secara berturut-terut untuk membangun model
virtual digabungkan secara otomatis untuk membentuk susunan lengkap yg utuh.
3.
Finishing
Pada tahap ini anda dapat menyempurnakan bagian-bagian kompleks
yang bisa jadi disebabkan oleh over sized atau ukuran yang berbeda dari yang
diinginkan. Teknik tambahan untuk menyempurnakan proses ini dapat pula
menggunakan teknik multiple material atau material berbeda; multiple color atau
kombinasi warna.
Referensi :
0 komentar:
Posting Komentar